Sejarah Alat Musik Drum
Secara umum, drum adalah alat musik tertua di dunia. Usia drum itu sendiri sudah setua sejarah peradaban manusia. Bentuk drum yang paling primitif adalah dalam bentuk kayu besar dan panjang yang pada bagian tengahnya dibuat lubang memanjang untuk dapat menghasilkan suara. cara memukul drum itu dengan menggunakan alu (stick yang besar dan panjang). Alat musik ini disebut "LOGO" (LOG DRUM).Perkembangan selanjutnya, drum mulai dibuat dengan menggunakan kayu gelondongan yang dibuat lubang pada bagian dalamnya, dan di bagian atasnya dipasang kulit hewan unatuk menghasilakan resonansi suara pada saat ditabuh. Alat musik seperti ini disebut dengan istilah "PEG DRUM".
Masyarakat Afrika adalah orang pertama yang menggunakan alat musik yang ditabuh pada zaman purba. Pengertian drum di sini adalah alat musik yang dimainkan dengan dipukul atau ditabuh.Pada periode ini drum digunakan hanya sebagai alat/kode untuk berkomunikasi/memanggil suku-suku lainnya atau untuk upacara-upacara adat (tribal ceremonies). Di Benua Afrika banyak ditemukan fosil-fosil drum purbakala.
Drum set yang modern lahir dan dikembangkan oleh orang-orang Afrika-Amerika di Amerika Selatan. Ketika itu group-group band memainkan drumnya sambil berdiri dan dimainkan dalam bentuk parade atau defile keliling kota. Karena itu, band ini disebut "Walking Bands".
Drummer pada band ini lebih dari satu orang. Pada saat itu snare drum dimainkan oleh satu orang yang disebut "Snare Drummer", juga bass drum yang dimainkan oleh satu orang yang disebut "Bass Drummer", begitu juga Cymbal yang dimainkan sambil berdiri dengan mengadu dua buah Cymbal dalam posisi menelungkup. Formasi ini dilengkapi juga dengan horn section (alat tiup). Warna musik yang dimainkan adalah musik mars/militer/marching. Group musik inibanyak terdapat di daerah New Orleans dan terbentuk secara tradisional.
Pada perkembangan berikutnya, perangkat drum yang sebelumnya hanya terdiri dari bass drum saja, mulai ditambahkan dengan variasi-variasi lain seperti tom-tom. Tetapi belum dapat distem/tuning (menggunakan kulit hewan), Cymbal, woodblock, cowbel, temple block, tamborine yang semuanya itu dipasang di atas bass drum. Pada tahun1910 ditemukan sistem pedal untuk membunyikan bass drum. Salah seorang perintis sistem pedal bass drum ini adalah William F. Ludwig S. Pada masa itu ukuran bass drumcukup besar yaitu 26" atau 28". Drum set ini juga dilengkapi dengan roda pada bagian bawah bass drum, sehingga perangkat drum ini dapat digeser/diubah posisinya. selain itu, ditemukan juga cymbal untuk hi-hat (yang terdiri dari dua buah cymbal) tetapi belum menggunakan stand hi-hat. Hi-hat tersebut diletakkan di lantai dan dibunyikan dengan cara diinjak kaki kiri, ukuran hi-hatnya adalah 15" sampai 18".
Sebenarnya cymbal sudah diproduksi dan dipergunakan pada abad ke-16 oleh orang2 Turki/Arab, hanya saja penggunaannya belum dalam bentuk perangkat drum. Pada akhir abad ke-19, drum mulai dapat dimainkan oleh satu orang saja.
Jenis musik yang dimankan ketika itu adalah Ragtime, Foxtrot, dan Dixieland. Pada masa ini perangkat drum sudah terdiri dari: Bass drum, Snare, Cymbal, Hi-hat (tanpa stand). Perangkat drum seperti ini menjadi standart drum set pada akhir tahun 1930-an dan 1940-an pada era musik swing. Pada zaman ini drummer yang terkenal adalah Roy Knapp.
Pada tahun 1930-an drummer jazz legendaris Gene Krupa mulai menggunakan tom-tom dengan ukuran 14" dan dapat distem/tuning. Pada akhir dekade 1930-an muncul bass drum dengan ukuran lebih kecil yaitu 24". Pada awal tahun 1940-an cymbal sudah tidak dipasang di atas bass drum lagi, tetapi sudah menggunakan stand/kaki cymbal. Pada saat itu mulai ditemukan jenis-jenis cymbal sepertiride, crash, dan hi-hat. Pada dekade ini drummer jazz yang sangat terkenal adalah Buddy Rich.
Perusahaan pelopor pembuat drum adalah PREMIER (Inggris) dan LUDWIG (Amerika) yang sudah memproduksi drum sejak abad ke-19. Pada dekade 1950-an head drum sudah mulai dibuat dari bahan sintetis, yang tidak terpengaruh oleh perubahan suhu udara. Merek head drum yang terkenal saat itu adalah EVERPLAY, sedangkan cymbal yang terkenal pada saat itu adalah ZYN (buatan Turki). Di dunia ini, bangsa yang terkenal sebagai pembuat cymbal sejak ratusan abad yang lalu adalah bangsa Turki/Arab.
Pada pertengahan tahun 1950-an dan 1960-an musik rock and roll lahir dan tumbuh. Perangkat drum yang digunakan oleh drummer rock 'n roll pada dekade ini adalah tetap menggunakan bentuk perangkat drum jazz yang terdiri dari bass, snare, 2 buah tom-tom, ride cymbal, dan crash cymbal. Bentuk asli dari set drum ini adalah dari set up drum jazz tahun 1930-an. Drummer rock 'n roll yang terkenal antara lain adalah Ringo Starr (The Beatles). Pada tahun 1970-an lahirlah era musik hard rock (musik rock yang lebih keras dibanding rock 'n roll). Oleh karenanya drummer harus lebih mengandalkan kekuatan otot untuk memproyeksikan permainan drum dan untuk mengimbangi suara gitar dan bass elektric yang sudah mulai menggunakan amplifier.Pada masa ini cymbal mengalami perkembangan yang cukup progresif, yaitu dengan ditemukannya variasi-variasi cymbal seperti China, Splash, Gong, dan lain-lain.
Drummer-drummer rock menambahkan peralatan drum lain agar suaranya lebih variatif, seperti jumlah tom-tom yang diperbanyak, yaitu dari yang terkecil ukuran 6" sampai yang terbesar/floor tom yang berukuran 18" danperlengkapan tambahan (asesoris) seperti octoban yang berukuran 6" dengan ukuran shell yang panjangnya 80cm, rototom (tom-tom tipis tanpa shell dengan ukuran 6" sampai dengan 18"), gong bass drum, timbalis, tympani, vibraphone, dan lain-lain serta penggunaan double bass drum. Hal ini terjadi pada awal tahun 1970-an , saat musik hard rock mulai berkembang. Pada masa itu drummer hard rock terkenal adalah John Bonham (Led Zeppelin) dan Ian Paice (Deep Purple). Pada tahun 1980-an ditemukan drum elektronik (electric drum) dan penggunaan teknologi trigger. Drum electronic yang pertama adalah SIMMONS DRUM SDS V. Selain itu, juga ditemukan alat untuk memprogram rhythm/beat dengan bermacam-macam suara. Alat itu disebut dengan RHYTHM BOX/DR. RHYTHM atau lazim disebut dengan istilah "drum program". Merek drum program yang terkenal saat itu antara lain adalah Roland TR 505 dan Roland Drummatix.
Perkembangan selanjutnya adalah penggunaan synthesizer/keyboard yang dapat diprogram untuk menghasilkan bermacam-macam suara (sound) drum (squence) dan mentransfer/mentrigger ke dalam set up drum, sehingga seorang drummer dapat menghasilkan bermacam-macam suara drum dan dapat membantu mengembangkan imajinasi drummer dalam berkreasi.
Pada akhir tahun 1980-an ditemukan sistem double pedal, yaitu pedal drum untuk kaki kanan da kiri dengan beater/pemukul 2 buah, yang memungkinkan drummer memainkan bass drum secara double, dengan tetap menggunakan single bass drum.
Dewasa ini teknologi drum sudah berkembang sangat pesat, antara lain dengan digunakannya teknologi digital drum/computer drum yang lebih canggih.
Merek-merek drum tua yang sampai saat ini masih aktif memproduksi dan mampu bertahan lama adalah PREMIER, LUDWIG, SLINGERLAND, GRETCH.
By Ossa Sungkar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar